PERPUS PUSAT KETINTANG PERLU PENGEMBANGAN FASILITAS PARKIR KE ATAS

PERPUS
PUSAT KETINTANG PERLU PENGEMBANGAN FASILITAS PARKIR KE ATAS
oleh:
Suroto (Ka Perpus Unesa 2018-2022)
Hingga akhir tahun 2018, keberadaan Perpustakaan
Pusat di Kampus Ketintang sesuai dengan tugasnya utamanya adalah untuk melayani
kebutuhan pemustaka dari 5 unit kerja (FISH, FMIPA, FT, FE, dan PPs). Perpustakaan
Pusat yang ada di kampus Ketintang pada kurun waktu 1 tahun di 2018 (lihat
tabel 1) telah dikunjungi oleh 72.791 orang. Rata rata pengunjung per bulan 6.066
orang dan rata-rata pengunjung per hari 304 orang. Jumlah ini jika ditambah
dengan pegawai internal perpus sejumlah 19 orang, maka jumlahnya menjadi 323
pengunjung per hari.
Sedangkan kapasitas tempat parkir yang ada hingga
Januari 2019 (lihat gambar 1) hanya mampu menampung 56 motor dan 14 mobil. Dengan
asumsi rutin ada 1/3 jumlah pengunjung (100 motor) yang selalu memerlukan
fasilitas parkir dan ada kebutuhan parkir 80 motor peserta bimbingan/ seminar
perpus, ditambah motor/ mobil pegawai, setidaknya diperlukan penambahan
kapasitas parkir menjadi minimal mampu menampung 250 motor dan 25 mobil.